Memilih kalung berlian yang tepat untuk mengisi acara yang sifatnya spesial, tentu saja bukan menjadi hal yang mudah untuk dilakukan. Dengan begitu banyaknya pilihan kalung yang tersedia, penting untuk mengetahui trik dalam memilih kalung yang tepat, agar tampilan Anda menjadi terlihat begitu sempurna dan semakin berkesan.
Artikel ini akan mencoba memandu Anda dalam memilih kalung mewah ini yang tepat, agar tidak membuat Anda pusing lagi dalam menjatuhkan pilihan kalung yang terbaik.
Tips Memilih Kalung Berlian
Untuk memilih kalung berlian yang tepat dalam menghadiri acara spesial, berikut adalah tipsnya yang bisa Anda coba ikuti.
Kenali Gaya Anda
Kenali gaya Anda terlebih dahulu sebelum berkunjung ke tempat penjual perhiasan. Coba refleksikan diri Anda tentang bagaimana Anda bisa lebih percaya diri ketika berpenampilan. Apakah Anda menyukai gaya tampilan yang modern, klasik atau cenderung unik? Dengan memahami gaya Anda lebih dulu ini, setidaknya akan lebih mudah dalam memilih kalung yang dapat mencerminkan diri Anda dengan baik.
Menyesuaikan Dengan Jenis Acara
Memilih kalung mewah ini yang tepat juga bisa Anda sesuaikan dengan jenis acara yang akan dihadiri. Seperti misalkan jika Anda mau menghadiri acara yang sifatnya formal, sebaiknya Anda memilih desain kalung yang terlihat lebih mewah dan elegan, agar bisa lebih menarik perhatian. Sebaliknya, jika jenis acara yang akan dihadiri cenderung lebih santai, maka pemilihan kalung dengan desain yang simpel dan minimalis, adalah opsi terbaiknya untuk bisa Anda gunakan.
Verifikasi Keaslian Serta Kualitas Berlian
Penting untuk melakukan verifikasi terhadap keaslian serta kualitas berlian yang mau Anda beli, dalam sebuah kalung mewah ini. Pastikan bahwa kalung mewah berlian yang mau Anda beli tersebut, sudah mengantongi sertifikat resmi dari lembaga gemologi terkemuka seperti dari GIA (Gemological Institute of America) misalnya. Adanya sertifikat ini, bisa menjamin kualitas dan keaslian berlian yang sudah diuji secara objektif, dan sesuai dengan standar internasional.
Perhatikan Detail Pada Kalung
Jangan terburu-buru ketika memilih kalung mewah yang satu ini. Baiknya Anda memperhatikan dengan secara seksama terhadap detail pada kalungnya itu sendiri. Periksa pada bagian penjepit kalungnya, apakah sudah dirasa cukup kuat dan nyaman ketika sudah Anda gunakan. Kondisi penjepit kalung ini dirasa sangat penting peranannya, karena bisa memastikan kalung tidak akan mudah terlepas atau hilang ketika sudah Anda kenakan.
Rekomendasi Koleksi Kalung Mewah Berlian
#MONDIAL sebagai salah satu butik perhiasan ternama di dalam negeri ini, menawarkan berbagai koleksi kalung mewah berlian terbaiknya untuk bisa Anda pilih. Adapun diantaranya adalah sebagai berikut:
1. Illustro MEC Necklace
illustro Collection menawarkan desain kalung yang terlihat sangat mewah, berkat hiasan ratusan butir berlian yang dipasang di sepanjang rangka kalungnya. Pemilihan material rangka kalungnya sendiri, dibuat dari white gold 18K yang akan menampilkan kesan yang lebih dinamis dan modern.
2. Opulence Necklace
Mau mencari kalung mewah yang anti mainstream? Opulence Necklace bisa menjadi pilihan terbaiknya untuk Anda. Yang dimana kalung yang satu ini menawarkan harmoni perhiasan yang sangat indah, berkat pemilihan tiga precious stone sekaligus, yakni berlian, ruby merah dan juga safir biru.
Sekian ulasan mengenai tips memilih kalung berlian ini, lengkap dengan rekomendasi terbaiknya untuk bisa Anda pilih. Jika Anda tergiur dengan rekomendasi kalung yang sudah kami sebutkan diatas, maka bisa mendapatkan informasi lebih lanjutnya melalui website atau akun Instagram resminya #MONDIAL, sekarang juga!
0 komentar:
Posting Komentar