Rabu, 20 Juni 2018

Tips Cermat Merawat Dompet Pria

Leave a Comment
dompet pria

Sama halnya dengan wanita, dompet juga snagat berperan penting bagi pria. Dimana alat tersebut digunakan untuk menyimpan barang-barang berharga seperti uang dan kartu-kartu berharga seperti SIM, KTP, Kartu Kredit dan lain sebagainya. Kini banyak dompet pria yang dijual dijual, salah satunya di 3second yang menjual berbagai kebutuhan fashion yang berkualitas. Kebanyakan pria lebih suka memakai dompet dari bahan kulit. Bahan ini memang banyak dipilih karena lebih awet dan kuat. Untuk menjaga kualitas dompet tersebut, kita harus merawatnya dengan baik, caranya sebagai berikut:
dompet pria

1. Hindari dompet dari air


Usahakan dompet kulit anda tidak terpapar oleh air. Karena bahan kulit tidak akan tahan terhadap air. Jika hal ini terjadi maka warna dari kulit tersebut akan memudar bahkan mengelupas. Untuk itu jika dompet anda terlanjur kena air, segera lap dengan kain halus yang kering. Kemudian keringkan dengan cara di angin-anginkan saja.

2. Jangan disimpan di saku belakang

Hal yang menjadi kebiasaan para pria adalah selalu menyimpan dompetnya di saku celana bagian belakang. Padahal kenyataannya kebiasaan ini dapat membuat kualitas dompet kulit anda menjadi rusak. Selain itu, dompet yang disimpan dibelakang dapat mengganggu kesehatan tulang belakang anda. Untuk itu sebaiknya hindari kebiasaan tersebut.

3. Perhatikan kuantitas penyimpanan


Disarankan untuk tidak menyimpan uang atau barang secara berlebihan pada dompet anda. Karena seperti yang kita tahu bahwa dompet pria, kebanyakan memiliki desain yang tipis, sehingga tidak cocok digunakan untuk menyimpan barang terlalu banyak. Kondisi seperti ini dapat merusak kualitas dompet, bisa jadi sobek dan sebagainya.

4. Hindari penggunaan cairan pembersih kimia

Jika dompet anda terkena noda, hindarilah membersihkannya dengan cairan pembersih kimia. Kecuali jika memang hal itu disarankan. Jika dompet anda terkena noda, lebih baik dilap saja dengan menggunakan lap kering. Namun bila berlu, anda bisa menggunakan cairan tersebut 3 sampai 4 tahun sekali saja, karena jika terlalu sering dapat membuat kulit dompet mengelupas.

Itulah beberapa tips merawat dompet kulit dengan baik. Untuk itu kunjungilah 3second yang menyediakan berbagai dompet pria berbahan kulit yang berkualitas.
If You Enjoyed This, Take 5 Seconds To Share It

0 komentar:

Posting Komentar